%0 Thesis %9 S1 %A Warajensi, Martanalurita %B PLB %D 2015 %F UNY:28215 %I Universitas Negeri Yogyakarta %T PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PERMULAAN MENGGUNAKAN METODE ANALISIS GLASS PADA SISWA TUNARUNGU KELAS DASAR IV DI SLB MARSUDI PUTRA I BANTUL %U http://eprints.uny.ac.id/28215/ %X Penelitian ini bertujuan untuk memperbaiki proses pembelajaran mengenai peningkatan keterampilan membaca permulaan menggunakan metode analisis glass bagi siswa tunarungu kelas dasar IV di SLB Marsudi Putra I Bantul. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas dengan mengadaptasi desainpenelitian model Kemmis dan Mc Taggart. Subjek penelitian yaitu 2 siswa tunarungu kelas dasar IV. Penelitian dilakukan dalam dua siklus. Pengumpulan data dilakukan melalui metode tes untuk mengukur tingkat keterampilan membaca permulaan subjek, metode observasi untuk mengamati aktivitas siswa, dan metode dokumentasi untuk menghimpun data pelengkap berupa foto dan catatan khusus. Analisis data deskripstif kuantitatif yang dilanjutkan dengan teknik komparatif, yaitu membandingkan hasil tes pra tindakan (pre test) dan hasil tes pasca tindakan post test. Hasil siklus I yang dicapai subjek belum mampu memenuhi indikator keberhasilan yang ditetapkan. Subjek DP maupun subjek AP belum mampu mencapai nilai KKM. Tindakan pada siklus II diberikan dengan memperhatikan hasil refleksi siklus I. Modifikasi yang diterapkan pada siklus II yaitu menggunakan media kartu kata bergambar serta lebih mengintensifkan kegiatan diskusi dan tanya jawab. Subjek AP diberikan perhatian dan bantuan yang lebih banyak. Setelah pelaksanaan siklus II, seluruh subjek telah mampu memenuhi KKM yang ditetapkan, yaitu sebesar 65. Subjek DP memperoleh nilai 90 termasuk kriteria sangatbaik. Subjek AP memperoleh nilai 75 termasuk kriteriabaik. Peningkatan nilai tes didukung oleh kualitas aktivitas siswa selama mengikuti pembelajaran yang juga semakin meningkat dari setiap pertemuan. Subjek semakin berani dan percaya diri dalam mengaktualisasikan dirinya, subjekjugasemakinlancardalammembaca. Jadi, dapat disimpulkan bahwa keterampilan membaca permulaan dapat ditingkatkan menggunakan metode analisis glass bagi siswa tunarungu kelas dasar IV di SLB Marsudi Putra I Bantul.