%D 2015 %L UNY27201 %T PELAKSANAAN PEMBELAJARAN PAKET B DI PKBM SEJAHTERA WADAS TRIDADI i    SLEMAN %X Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang pelaksanaan pembelajaran Paket B di PKBM Sejahtera meliputi proses pelaksanaan pembelajaran, faktor pendukung dan faktor penghambat dalam pembelajaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan subyek penelitian ini adalah pendidik atau tutor Paket B. Pembuktian keabsahan data dengan teknik trianggulasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan langkah pengumpulan data, reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang diperoleh dalam penelitian ini adalah: 1) Langkah proses pelaksanaan pembelajaran di PKBM Sejahtera meliputi tahap pendahuluan atau prainstruksional yang meliputi kegiatan mengawali kelas,mendata peserta didik, mengajukan pertanyaan mengenai pelajaran sebelumnya, penyampaian tujuan pembelajaran, tahap inti atau intruksional yaitu kegiatan pelaksanaan pemberian materi, metode yang digunakan lebih banyak ceramah dan media yang digunakan adalah modul dan tahap penutup atau evaluasi yaitu merupakan tahap akhir pembelajaran pendidik memberikan kuis, umpan balik kepada peserta didik, membuat kesimpulan bersama dan menyampaikan materi yang akan dilaksanakan selanjutnya. Yang terlibat dalam pembelajaran adalah pendidik dan peserta didik sehingga terjadi interaksi, evaluasi yang digunakan meliputi aspek afektif, kognitif dan psikomotorik 2) faktor penghambat proses pelaksanaan pembelajaran meliputi sarana dan prasarana minimnya fasilitas pembelajaran, kurangnya sumber belajar bagi siswa, rendahya motivasi siswa, , metode pembelajaran yang digunakan, faktor pendukung adalah faktor yang menunjang keberhasilan pembelajaran yang bersumber dari partisipasi aktif seluruh pihak. Kata kunci : pelaksanaan pembelajaran, kesetaraan paket B %A Siti Siti Nur Qomariyah