%0 Generic %A Puji, Yanti %A Amika, Wardana %A Poerwanti, Hadi Pratiwi %A LPPM UNY, %D 2014 %F UNY:24144 %K Politik Islam, Muhammadiyah, DPD %T Manifestasi Politik Islam di luar Partai Politik: Praktik Politik Lokal Muhammadiyah %U http://eprints.uny.ac.id/24144/ %X Penelitian kualitatif ini bermaksud menjelaskan bentuk manifestasi politik Islam yang diusung oleh organisasi Islam khususnya Muhammadiyah sebagai tanggapan terhadap performa buruk partai-partai politik Islam di era transisi demokrasi di Indonesia. Sebagai ideologi politik sendiri, politik Islam telah mengalami transformasi khususnya orientasinya sejak era awal kemerdekaan Indonesia. Sebagaimana di tunjukkan oleh perilaku politik Muhammadiyah lokal di Yogyakarta dan Sulawesi Selatan, organisasi ini menyadari status dan posisinya sebagai organisasi keagamaan dan bagian dari kekuatan sipil di negeri ini. Praktek politik Islam yang mereka usung lebih dipahami secara positif untuk berkontribusi dengan berpartisipasi aktif dalam proses demokratisasi khususnya dalam pencalonan kadernya di kursi Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Namun terdapat variasi dalam pola, kebijakan dan juga strategi politik yang dijalankan oleh Muhammadiyah di dua provinsi ini meskipun dengan hasil yang sama mendapatkan kursi untuk wakilnya masing-masing, M. Afnan Hadikusumodari Muhammadiyah Yogyakarta dan M. Iqbal Parewangi dari Muhammadiyah Sulawesi Selatan. Berbekal keberhasilan pada Pemilu DPD 2004 dan 2009, Muhammadiyah Yogyakarta memberikan dukungan resmi organisasi kepada calon DPD-nya dan menggunakan seluruh infrastruktur organisasinya untuk kampanye dan alat mendulang suara. Sedikit berbeda dengan di Yogyakarta, Muhammadiyah Sulawesi Selatan belajar dari kegagalan pada Pemilu DPD 2004 dan 2009 karena konflik internal dan perpecahan. Pada Pemilu 2014, Muhammadiyah Sulawesi Selatan tidak memberikan dukungan resmi organisasi kepada calon DPD-nya namun mengizinkannya menggunakan infrastruktur organisasi digunakan untuk kampanye dan mendulang suara.