%I UNY %D 2015 %T Pengaruh Metode Pembelajaran dan Gaya Belajar Siswa terhadap Hasil Belajar IPS di SMP Negeri di Kota Yog %L UNY18669 %K metode, gaya belajar, hasil belajar IPS. %X Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) ada tidaknya pengaruh metode pembelajaran terhadap hasil belajar IPS, (2) ada tidaknya pengaruh gaya belajar terhadap hasil belajar IPS, (3) ada tidaknya pengaruh antara metode dan gaya belajar terhadap hasil belajar IPS. Jenis penelitian ini adalah penelitian quasi eksperimen dengan desain factorial 2x2. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 15 Yogyakarta dan sampelnya adalah siswa kelas VII B, VII E, VII H dan VII J, yang ditentukan dengan teknik simple random sampling. Pengumpulan data menggunakan tes dan angket. Tes digunakan untuk mengetahui hasil belajar siswa dan angket digunakan untuk mengetahui gaya belajarnya. Validitas instrumen diukur dengan rumus Product Moment, dan reliabilitasnya dengan rumus Cronbach’s Alpha. Normalitas data diuji dengan rumus Kolmogorof-Smirnov dan homogenitas data diuji dengan rumus Levene Test. Uji hipotesis dengan teknik Two-way Anova satu pihak dengan taraf signifikansi 0, 05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh antara metode pembelajaran terhadap hasil belajar IPS siswa dan hasil belajar dengan metode Think Pair Share lebih tinggi dibandingkan hasil belajar dengan metode Problem-Based Learning (76,37 > 65, 50); (2) terdapat pengaruh antara gaya belajar terhadap hasil belajar IPS siswa dan hasil belajar dengan metode Think Pair Share lebih tinggi dibandingkan hasil belajar dengan metode Problem-Based Learning pada kelompok gaya belajar visual (80, 20 > 68, 25); (3) hasil belajar dengan metode Think Pair Share lebih tinggi dibandingkan hasil belajar dengan metode Problem-Based Learning pada kelompok gaya belajar auditorial (72, 25 > 62, 75); (4) tidak terdapat pengaruh antara metode pembelajaran dan gaya belajar terhadap hasil belajar IPS dengan p sebesar 0, 532 > α = 0, 05. %A Prihma sinta Utami