@phdthesis{UNY18663, month = {July}, author = {Fizian Yahya}, title = {KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN STRATEGI INKUIRI DALAM PEMBELAJARAN MENULIS KREATIF PUISI SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 PRAMBANAN}, school = {Universitas Negeri Yogyakarta}, year = {2014}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan penggunaan strategi inkuiri dalam pembelajaran menulis kreatif puisi kelas VII SMP Negeri 1 Prambanan. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain control group pretest-posttest. Variabel penelitian yaitu variabel bebas berupa strategi inkuiri dan variabel terikat yaitu kemampuan menulis kreatif puisi. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 1 Prambanan yaitu kelas VII D sebagai kelompok eksperimen dan kelas VII E sebagai kelompok control. Teknik pengumpulan data adalah tes esay. Uji reliabilitas dilakukan dengan rumus koefisien alpha cronbach dengan alpha 0,732. Validitas isi dengan expert judgement. Hasil uji normalitas menunjukkan data penelitian berdistribusi normal. Hasil uji homogenitas menunjukkan bahwa varian data penelitian ini homogen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan kemampuan menulis kreatif puisi antara siswa yang mendapat pembelajaran menulis kreatif puisi dengan menggunakan strategi inkuiri dan siswa yang mendapatkan pembelajaran menulis kreatif puisi tanpa menggunaka strategi inkuiri. Hal tersebut ditunjukkan oleh hasil perhitungan uji-t diperoleh df 70, nilai P=0,008{\ensuremath{<}}0,05. Pembelajaran menulis kreatif puisi lebih efektif menggunakan strategi inkuiri daripada pembelajaran menulis kreatif puisi tanpa menggunakan strategi inkuiri. Hal ini ditunjukkan oleh skor rerata pretest eksperimen 10,92, dan skor rerata posttest eksperimen 13,58, yang berarti terjadi peningkatan sebesar 2,66. Skor rerata pretest kontrol 11,28, dan skor rerata posttest kontrol 12,14, yang berarti terjadi peningkatan sebesar 0,86. Selisih peningkatan skor rata-rata kedua kelompok sebesar 1,80.}, keywords = {keefektifan, strategi inkuiri, pembelajaran menulis kreatif puisi}, url = {http://eprints.uny.ac.id/18663/} }