%T PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI KELAS III, IV DAN V SDIT ULUL ALBAB 1 DESA MAJIR KABUPATEN PURWOREJO %X Kendala-kendala dalam melaksanakan pembelajaran Penjas di SDIT Ulul Albab 1 desa Majir Kabupaten Purworejo yaitu keterlibatan antara guru, siswa dan alat/fasilitas pada saat pembelajaran Penjas, maka penelitian ini secara umum ingin mengetahui bagaimana pembelajaran Penjas di SDIT Ulul Albab 1 desa Majir Kabupaten Purworejo. Sedangkan secara khusus ingin mengetahui tingkat pelaksanaan : 1) kesiapan guru; 2) peran guru; 3) kesiapan siswa; 4) peran siswa; 5) kesiapan alat dan fasilitas; 6) penggunaan alat dan fasilitas; 7) penerapan aspek mengajar; 8) penerapan prinsip mengajar; 9) penerapan metode mengajar. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subyek pada penelitian ini adalah proses pembelajaran penjas di SDIT Ulul Albab 1 Desa Majir Kabupaten Purworejo. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara. Teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah model analisis interaktif Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesiapan guru: memiliki program mengajar, disiplin; peran guru: mampu mengelola kelas, berkomunikasi dengan siswa, memotivasi, mengevaluasi; kesiapan siswa: memiliki niat, disiplin; peran siswa: berinteraksi, menjalankan instruksi guru; kesiapan alat/fasilitas: tersedia alat bantu, lapangan; penggunaan alat/fasilitas: pemanfaatan alat bantu, pemanfaatan lapangan; aspek mengajar: kognitif, afektif, psikomotorik; prinsip mengajar: perhatian/motivasi, tantangan, pembentukan perilaku; metode megajar: penjelasan, demonstrasi, penugasan dan evaluasi. Kata kunci : pembelajaran, pendidikan jasmani, SDIT Ulul Albab 1 %A Priyo Raharjo Priyo %I Universitas Negeri Yogyakarta %L UNY17557 %D 2013