%T ABSTRAK EFEKTIVITAS STRATEGI PEMBELAJARAN PEER LESSON DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN PRESTASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X PADA MATA PELAJARAN KEWIRAUSAHAAN DI SMK N 7 YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2012/2013 %I Fakultas Ekonomi %D 2013 %L UNY16991 %X ABSTRAK EFEKTIVITAS STRATEGI PEMBELAJARAN PEER LESSON DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN PRESTASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X PADA MATA PELAJARAN KEWIRAUSAHAAN DI SMK N 7 YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2012/2013 Oleh : Fitri Alfarisa 09404241005 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas strategi pembelajaran peer lesson dalam meningkatkan kemampuan berpikir kreatif peserta didik pada mata pelajaran kewirausahaan, efektivitas strategi pembelajaran peer lesson dalam meningkatkan prestasi belajar peserta didik pada mata pelajaran kewirausahaan, perbedaan kemampuan berpikir kreatif peserta didik yang menggunakan strategi pembelajaran peer lesson dan menggunakan strategi pembelajaran konvensional pada mata pelajaran kewirausahaan, perbedaan prestasi belajar peserta didik yang menggunakan strategi pembelajaran peer lesson dan menggunakan strategi pembelajaran konvensional pada mata pelajaran kewirausahaan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian quasi eksperimen dengan desain control group pre-test post-test. Populasi penelitian ini adalah peserta didik kelas X SMK N 7 Yogyakarta. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik cluster rundom sampling yang menghasilkan kelas X Akuntansi 1 untuk kelas eksperimen dan kelas X Akuntansi 2 untuk kelas kontrol. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan paired t-test dan independent sample t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pembelajaran peer lesson efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kreatif peserta didik pada mata pelajaran kewirausahaan, kenaikan rata-rata kemampuan berpikir kreatif sebesar 21,98%. Strategi pembelajaran peer lesson efektif dalam meningkatkan prestasi belajar peserta didik pada mata pelajaran kewirausahaan, kenaikan prestasi belajar kewirausahaan sebesar 67,53%. Ada perbedaan yang signifikan antara kemampuan berpikir kreatif peserta didik yang menggunakan strategi pembelajaran peer lesson dan menggunakan strategi pembelajaran konvensional, yakni mean kelas eksperimen 12,028 sedangkan kelas kontrol 10,472. Ada perbedaan yang signifikan prestasi belajar peserta didik yang menggunakan strategi pembelajaran peer lesson dan menggunakan strategi pembelajaran konvensional, yakni mean kelas eksperimen 72,361 sedangkan kelompok kontrol 60,417. Kata Kunci : Strategi Pembelajaran Peer Lesson, Kemampuan Berpikir Kreatif, Prestasi Belajar %A Fitri Alfarisa Fitri