relation: http://eprints.uny.ac.id/16462/ title: Kesetaraan Gender Pada Pembalap Drag Bike Perempuan (Studi Kasus Di Monita Fans Club, Sidorejo, Ngestiharjo, Kasihan Bantul, Yogyakarta) creator: Rahman, Ahmad Fatchur subject: Penelitian subject: Sosiologi Antropologi subject: Psikologi Sosial subject: Sosiokultural description: Monita Fans Club merupakan komunitas yang dibentuk secara tidak formal. MFC merupakan komunitas balap drag bike perempuan pertama di Indonesia. Komunitas ini menjadi wadah bagi para perempuan yang ingin menggeluti dunia balap. Di komunitas ini, para perempuan akan memperoleh pelatihan balap dan akan diturunkan di event. Penelitian yang dilakukan ini bertujuan: 1) Untuk mengetahui proses kesetaraan gender pembalap drag bike perempuan di Monita Fans Club, 2) Untuk mengetahui faktor pendorong perempuan bergabung di Monita Fans Club dan 3) Untuk mengetahui dampak perempuan bergabung di Monita Fans Club terhadap kesetaraan gender di balap drag bike. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang disesuaikan dengan tujuan penelitian berupa ingin mengetahui sejauh mana kesetaraan gender yang terdapat di komunitas. Sumber data terdiri dari dua macam, 1) sumber data primer, yang diperoleh dari wawancara secara langsung kepada pengurus dan anggota MFC, 2) sumber data sekunder, diperoleh melalui studi dokumentasi seperti foto. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Penelitian ini menggunakan teknik triangulasi untuk memeriksa keabsahan data yang diperoleh. Triangulasi data yang digunakan yaitu triangulasi sumber dan metode. Teknik analisa data yang digunakan yakni dengan menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa, adanya kesetaraan gender di dalam komunitas MFC. Aplikasi kesetaraan gender bermula dari dibukanya komunitas MFC sebagai komunitas perempuan, pemberian pelatihan balap kepada perempuan, tidak membedakan kelas dalam pelatihan, memberikan materi teori dan praktek balap yang sama, mendaftarkan perempuan di balap resmi dan memberikan pendidikan karakter dan perilaku kesetaraan gender. Para perempuan bergabung di MFC karena memiliki hobi balap drag bike, ingin menjadi pembalap yang profesional, pelatihan di MFC tidak dipungut biaya, dilatih oleh pembalap profesional, diberikan beberapa fasilitas pendukung, MFC telah mengantongi izin dari pemerintah dan kepolisian serta orang tua peserta. Dampak yang dirasakan yakni perempuan dapat menaiki motor balap, menambah wawasan balap, dapat mengikuti event balap resmi, rasa solidaritas kelompok tinggi dan memperoleh kesetaraan gender selain itu juga berdampak negatif dalam pengutamaan balap daripada pendidika sekolahnya dan perbedaan sosialisasi antara peserta yang masih kecil dengan yang remaja sehingga terjadi kesalahan pemasukan nilai seperti candaan pacaran. Kata kunci: Kesetaraan Gender, Monita Fans Club, Drag Bike date: 2015 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: other language: en identifier: http://eprints.uny.ac.id/16462/1/skripsi%2011413241014.swf identifier: Rahman, Ahmad Fatchur (2015) Kesetaraan Gender Pada Pembalap Drag Bike Perempuan (Studi Kasus Di Monita Fans Club, Sidorejo, Ngestiharjo, Kasihan Bantul, Yogyakarta). S1 thesis, Fakultas Ilmu Sosial.