%D 2012 %I Fakultas Ilmu Sosial %T DAMPAK ERUPSI GUNUNG MERAPI TAHUN 2010 TERHADAP PENDAPATAN PETERNAK SAPI PERAH DI DUSUN NGERAHKAH DESA UMBULHARJO KECAMATAN CANGKRINGAN KABUPATEN SLEMAN PROVINSI D. I. YOGYAKARTA %X Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1.penurunan pendapatan peternak sapi perah sebelum dan setelah erupsi Gunung Merapi, 2. Usaha-usaha yang dilakukan oleh peternak sapi perah untuk memperbaiki pendapatan setelah erupsi Gunung Merapi tahun 2010 di Dusun Ngerahkah. Jenis penelitian adalah deskriptif kuantitatif.Populasi dalam penelitian ini adalah warga Dusun Ngerahkah Desa Umbulharjo Kecamatan Cangkringan Kabupaten Sleman Provinsi D.I Yogyakarta yang berprofesi sebagai peternak sapi perah yang berjumlah 190 orang.Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan menetapkan kriteria yaitu peternak sapi perah di Dusun Ngerahkah. Perhitungan sampel dalam penelitian ini menggunakan rumus dari Isaac dan Michael sehinggadiperolehsampel berjumlah 127 orang. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1. Sebelum terjadi erupsi Gunung Merapi rata-rata pendapatan peternak sapi perah dari hasil penjualan susu adalah sebesar Rp 2.461.698,84 dan setelah terjadi erupsi Merapi pendapatan peternak sapi perah adalah sebesar Rp 1.396.444,19 sehingga terjadi penurunan 43,27%. 2. Usaha-usaha yang di lakukan peternak di Dusun Ngerahkah Desa Umbulharjo Cangkringan Kabupaten Sleman Provinsi D.I Yogyakarta pasca erupsi Gunung Merapi yaitu: (a) perbaikan prasarana produksi peternakan berupa kandang dan perlengkapannya (b) pengadaan bibit dan pemberian bantuan modal kerja dari Pemerintah Daerah Sleman, (c)pengadaan pakan dan pelayanan kesehatan hewan dari Pemerintah Daerah Sleman. Program rehabilitasi dan rekonstruksi usaha peternakan rakyat pasca erupsi Gunung Merapi sudah dilaksanakan, akan tetapi proses pemulihannya memerlukan waktu relatif cukup lama. Kata Kunci : Erupsi Gunung Merapi, Peternak, Pendapatan Peternak. %A Isnani Khairudin %L UNY13852