%0 Thesis %9 S1 %A Singgih, Heriyanto %B Fakultas Ilmu Pendidikan %D 2015 %F UNY:12770 %I PGSD %T PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA BENDA KONKRET TERHADAP HASIL BELAJAR IPASISWA DI SDNEGERI GUGUS KOLOPAKING %U http://eprints.uny.ac.id/12770/ %X Salah satu mata pelajaran yang terdapat ditingkat sekolah dasar kelas IV adalah IPA. Permasalahan yang dialami oleh siswa kelas IV adalah padatnya materi pelajaran IPA semester I yang harus dipelajari, sehingga siswa kurang mampu untuk mengingat atau menghafalkan semua materi yang ada. Upaya yang dilakukan guru agar siswa dapat memahami materi pelajaran yaitu menggunakan alat peraga atau yang sering disebut dengan media. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan media benda konkret terhadap hasil belajar IPA siswa di SD gugus kolopaking. Jumlah sekolah yang yang diteliti ada 5SD dengan jumlah responden 116 siswa yaitu seluruh siwa kelas IV. Jenis dan metode penelitian yang digunakan adalah asosiatif dengan pendekatan kuantitatif dan tergolong penelitian Ex post facto. Penelitian menggunakan populasi yang berjumlah 116 siswa dari total anggota populasi yaitu siswa Kelas IV SD N Gugus Kolopaking. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah ( X ) penggunaan media benda konkret, sedangkan variabel terikat dalam penelitian ini adalah ( Y ) hasil belajar IPA siswa kelas IV. Metode pengumpulan data menggunakan angket tertutup dengan skala likert dan dokumen hasil belajar IPA siswa. Uji instrumen penelitian menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Uji prasyarat analisis menggunakan uji normalitas dan uji linearitas. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif, regresi sederhana, uji T, dan koefisien determinasi yang digunakan untuk menguji hipotesis. Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara penggunaan media benda konkret terhadap hasil belajar IPA siswa kelas IV semester I. Hal ini ditunjukan dengan nilai thitung lebih besar dari ttabel (9,012>1,658) atau sig (0,000<0,05), dan dengan nilai kontribusi 41,6%. Hal ini ditunjukan dengan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,416. Kata kunci : media benda konkret, hasil belajar siswa.